
Cara Membuat Tetap Anonim Meski Harus Online dan Terhubung Jaringan Internet
JAKARTA - Akhir-akhir ini kasus kebocoran data hingga doxxing seolah kerap terjadi dan sering dibicarakan di media sosial. Melihat hal tersebut, ada baiknya jika Anda sekarang mulai berhati-hati ketika online atau terhubung dengan jaringan internet.
Hal ini karena biasanya orang merasa nyaman berbagai beberapa informasi secara online, seperti nama, usia, atau asal daerah. Namun, ada baiknya jika Anda mulai berhati-hati dengan melakukan beberapa hal sebagai berikut.
Cara Membuat Anda Tetap Anonim Meski Harus Online
1. Kurangi penggunaan media sosial
Media sosial dan platform lainnya adalah sebuah wadah berisi informasi dan data pribadi yang bisa dimanfaatkan oleh perusahaan atau individu dengan niatan jahat. Anda bisa mencegah terjadi hal buruk dengan mengurangi kehadiran Anda di media sosial.
- Krisis Perbankan Sampai Juga di Eropa, Kripto Bitcoin dkk Langsung Ambruk
- Redam Kekhawatiran Investor, Credit Suisse Pinjam Dana Rp834 Triliun Ke Bank Nasional Swiss
- BRI Antarkan UMKM Indonesia ke New York (NY) Now 2023, Komitmen Dukung Alumni UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR
2. Hapus informasi dari situs web
Jika Anda melihat suatu situs web yang memposting informasi pribadi mengenai diri Anda, sebaiknya Anda menghubungi mereka atau meminta mereka menghapusnya. Namun, jika Anda tidak segera menerima jawaban atau mereka menolak menghapus informasi Anda, maka Anda bisa menghubungi Google untuk meminta mereka menghapusnya.
3. Ubah kebiasaan browsing
Ada banyak cara untuk melacak dan menyimpan riwayat penelusuran Anda di internet, baik itu melalui cookies, riwayat search engine, dan sebagainya. Oleh karena itu, Anda bisa mencegah terjadinya hal buruk dengan menggunakan browser web yang lebih menjamin privasi seperti DuckDuckGo atau memilih menggunakan VPN (virtual private network).
4. Hapus semua aplikasi yang tidak digunakan
Smartphone adalah bank data yang berisi informasi pribadi Anda. Aplikasi yang Anda gunakan juga cenderung mengumpulkan banyak informasi mengenai Anda dan kebiasaan saat menggunakannya.
Ada beberapa cara untuk mengatasi hal tersebut. Pertama, telusuri dan hapus semua aplikasi yang tidak diperlukan. Kemudian, Anda bisa mematikan izin aplikasi untuk mencegah mereka mengakses hal-hal yang pribadi di ponsel Anda.
Itu tadi beberapa cara untuk membuat Anda tetap anonim agar tetap aman menggunakan internet atau ketika online.